Pages - Menu

Sabtu, 03 Agustus 2013

5 Fobia Teraneh di Dunia Nyata


Beberapa waktu lalu, ada seorang wanita yang fobia pada anak tangga. Adalah Louise Wilson, wanita berusia 43 tahun ini langsung merasa sakit ketika berada di dekat anak tangga. Kepalanya terasa berputar, tangannya berkeringat, dan perut mulai mual.

Diketahui ia menderita bathmophobia. Ini adalah rasa takut ketika berada di sekitar anak tangga. Para ahli menyebutkan, fobia ini muncul karena pengalaman negatif yang berhubungan dengan benda curam, seperti jatuh di bukit atau tangga.

Ternyata tak hanya itu saja, ada beberapa rasa takut atau fobia aneh lainnya yang dirasakan oleh segelintir orang, seperti dikutip dalam Boldsky:

Cathisphobia

Ini adalah salah satu jenis ketakutan yang terbilang aneh. Orang dengan fobia ini takut duduk ketika berkunjung ke dokter gigi. Gangguan ini erat kaitannya dengan benda tajam yang terkesan menyakitkan. Indikasinya: berkeringat, napas pendek, dan kecemasan.

Demonophobia
Keberadaan 'dunia lain' kerap dijadikan alasan seseorang mudah mengembangkan rasa takut ini. Ketakutan abnormal ini kerap dirasakan terus menerus. Orang dengan fobia ini percaya bahwa makhluk dari 'dunia lain' terus berkeliaran. Gejala yang dimunculkan adalah perilaku yang dianggap tak rasional, cemas ketika membahas setan, serta rasa takut akan meningkat ketika berada sendiri di rumah yang gelap.

Eisoptrophobia
Ini adalah salah satu fobia yang cukup unik, karena seseorang takut pada cermin. Kondisi ini muncul karena kepercayaan mereka bahwa cermin memiliki kekuatan supranatural. Indivitu itu takut ketika melihat cermin, akan menyebabkan nasib buruk.

Pediophobia

Fobia ini umumnya dialami oleh anak-anak. Rasa takut akan muncul ketika melihat boneka yang dianggap menyeramkan. Tak hanya itu, beberapa wanita juga kerap merasa takut ketika melihat boneka atau manekin, terutama ketika sedang berbelanja. Mereka meyakini kalau boneka tersebut dapat hidup di dunia nyata.

Deipnophobia

Pernahkah Anda melihat seseorang takut duduk di meja makan. Ketika duduk di meja makan bersama orang lain, rasa takut akan muncul terutama ketika berbicara dengan orang lain di meja makan dan pada saat beberapa situasi lain.

Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar