Pages - Menu

Selasa, 13 Agustus 2013

Sony Vaio Pro 13, ultrabook teringan di kelasnya

Apabila beberapa tahun lalu, Apple mengklaim bahwa produknya, MacBook Air, adalah laptop tertipis dan teringan di dunia, kini Sony milik produk yang lebih ringan lagi.

Sony Vaio adalah salah satu produk laptop dari Sony yang dibuat secara berkelanjutan dari sekarang. Dari beragamnya produk dalam Vaio series ini, ada satu pendatang baru yang dinamakan Vaio Pro 13.

Dikutip dari Captess (11/08), Sony mengklaim bahwa produknya satu ini memiliki bobot yang sangat ringan dibandingkan dengan produk sejenis di kelasnya.

Sony Vaio Pro 13 ini hanya memiliki berat sebesar 1,06 kilogram saja, sedangkan MacBook Air terbaru dari Apple memiliki berat sebesar 1,08 kilogram (1,079 kg).

Ultrabook ini dilengkapi dengan layar berukuran 13,3 inci dengan ketebalan hanya 17,22 mm saja. Dengan ketebalan dan bobotnya yang ringan itu, maka penggunanya tidak akan kerepotan apabila harus membawanya ke mana-mana.

Produk ini menggunakan prosesor Core i5 dan baterai di dalamnya mampu digunakan selama 6 jam nonstop tanpa recharge untuk bermain game atau aktivitas lainnya.

Selain tipis dan ringan, Sony Vaio Pro 13 ini juga sudah mengadopsi teknologi touchscreen Windows Phone 8. Dengan layar yang memiliki resolusi 1,920 x 1,080 pixel ini, maka aktivitas apapun dapat dilakukan dengan cepat dan sempurna.

Sayangnya, Sony mematok harga untuk produknya ini cukup mahal. Sony Vaio Pro 13 ini dijual dengan harga USD 999 atau sekitar Rp 10 juta ke atas.

Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar